Senin, 10 Maret 2025

PT Pertamina Patra Niaga Sumbagut Raih 11 Penghargaan di Indonesia Green Awards 2025

Siti Amelia - Rabu, 22 Januari 2025 09:50 WIB
PT Pertamina Patra Niaga Sumbagut Raih 11 Penghargaan di Indonesia Green Awards 2025
humas pertamina
PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih 11 penghargaan dalam ajang Indonesia Green Awards (IGA) ke-16 yang diadakan oleh La Tofi School of Social Responsibility di Jakarta, Rabu (15/1/2025).

Kitakini.news - PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih 11 penghargaan dalam ajang Indonesia Green Awards (IGA) ke-16 yang diadakan oleh La Tofi School of Social Responsibility di Jakarta, Rabu (15/1/2025).

Baca Juga:

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi terhadap perusahaan yang menunjukkan kepedulian tinggi terhadap lingkungan melalui berbagai program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).

Dalam keterangan tertulis, Susanto August Satria, Area Manager Comm, Rel & CSR PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, menyatakan penghargaan ini adalah hasil kerja keras dan kolaborasi seluruh tim di unit operasional dalam mengimplementasikan program-program keberlanjutan.

"Perusahaan berkomitmen untuk terus berinovasi dan memperkuat inisiatif yang mendukung pelestarian alam serta pengelolaan sumber daya yang lebih baik," tuturnya.


Beberapa kategori yang dimenangkan oleh Pertamina Patra Niaga Sumbagut antara lain "Mengembangkan Edukasi Perubahan Iklim" dan "Pengembangan Wisata Konservasi Alam". Program-program unggulan seperti KIMARA dan SI RANCAK ULAKAN menjadi sorotan dalam ajang ini.

Chairman La Tofi School of Social Responsibility, La Tofi, juga memberikan apresiasi terhadap pencapaian ini, menekankan pentingnya CSR dalam konservasi lingkungan hidup.

Dengan pencapaian ini, PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut menunjukkan komitmennya untuk mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan di Indonesia. Termasuk dalam bidang air bersih, energi terbarukan, dan penanganan perubahan iklim.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Kasus Korupsi Tata Kelola Minyak Pertamina: Mangihut Sinaga Apresiasi Ketegasan Kejaksaan Agung, 9 Tersangka Diungkap

Kasus Korupsi Tata Kelola Minyak Pertamina: Mangihut Sinaga Apresiasi Ketegasan Kejaksaan Agung, 9 Tersangka Diungkap

Polda Sumut Sidak SPBU di Medan, Pastikan Stok BBM Aman Jelang Ramadhan dan Lebaran 1446 H

Polda Sumut Sidak SPBU di Medan, Pastikan Stok BBM Aman Jelang Ramadhan dan Lebaran 1446 H

PT Pertamina Patra Niaga Lakukan Pendataan untuk Transformasi Subsidi LPG 3 Kg

PT Pertamina Patra Niaga Lakukan Pendataan untuk Transformasi Subsidi LPG 3 Kg

PGN Perkuat Komitmen Berkelanjutan, Skor ESG Naik Pesat

PGN Perkuat Komitmen Berkelanjutan, Skor ESG Naik Pesat

Komitmen Lingkungan PT Pertamina Patra Niaga Sumbagut Terbukti

Komitmen Lingkungan PT Pertamina Patra Niaga Sumbagut Terbukti

Di Tengah Transisi Energi, PGN Sabet 7 Penghargaan BPH Migas Awards

Di Tengah Transisi Energi, PGN Sabet 7 Penghargaan BPH Migas Awards

Komentar
Berita Terbaru