Renville Napitupulu Yakin Distribusi C6 Selesai Tepat Waktu

Kitakini.news - Ketua PSI Medan sekaligus Ketua Fraksi PSI di DPRD Medan, Renville Napitupulu, memberikan keyakinan bahwa pendistribusian undangan pemungutan suara (C6) akan selesai tepat waktu menjelang Pilkada 2024.
Baca Juga:
Renville juga mengungkapkan bahwa minat masyarakat untuk memilih pada Pilkada tahun ini cukup tinggi berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh partainya.
"Menurut survei kami, minat masyarakat untuk memilih sangat besar. Mereka ingin pemimpin yang peduli pada pembangunan Kota Medan," ujarnya.
Meskipun masih banyak warga yang belum menerima C6, Renville menegaskan bahwa hal tersebut tidak akan menghalangi mereka untuk menggunakan hak pilih pada 27 November. Selain C6, warga bisa menunjukkan KTP di TPS sebagai alternatif.
Renville juga menilai bahwa meskipun distribusi C6 belum tuntas, masyarakat tetap antusias untuk memilih demi melanjutkan pembangunan Kota Medan yang telah berjalan.
"Masyarakat ingin pembangunan yang sudah ada dilanjutkan, dan itu menjadi salah satu alasan mereka untuk memilih," pungkasnya.

KPU Pasaman Siap Gelar Pemungutan Suara Ulang dengan Anggaran Rp15 Miliar pada 19 April 2025

Ketua Komisi II DPRD Medan Ingatkan Perusahaan Bayar THR Tepat Waktu

MK Putuskan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Sejumlah Daerah Sengketa Pilkada 2024

Ciptakan Iklim Usaha Sehat, KPPU Kanwil I Sinergi DPRD Medan

Lailatul Badri Soroti Pengelolaan Wajib Retribusi Sampah di Medan Timur
