Selasa, 11 Maret 2025

Kota Medan Raih Penghargaan Nasional untuk Pengelolaan Keuangan Terbaik

Siti Amelia - Senin, 16 Desember 2024 19:55 WIB
Kota Medan Raih Penghargaan Nasional untuk Pengelolaan Keuangan Terbaik
kominfo medan
Menteri Dalam Negeri melalui Kepala Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri (BSKDN), Dr. Yusharto Huntoyungo, M.Pd, penyerahkan penghargaan kepada Pj Sekretaris Daerah Kota Medan, Topan Obaja Putra Ginting, di Command Center BSKDN, Jakarta, Senin (16/12/202

Kitakini.news - Kota Medan kembali mencatatkan prestasi gemilang di tingkat nasional. Di bawah kepemimpinan Wali Kota Medan Bobby Nasution, pemerintah kota berhasil meraih penghargaan sebagai Pemerintah Daerah dengan Pengelolaan Keuangan Terbaik untuk Kategori Kapasitas Fiskal Tinggi.

Baca Juga:

Penghargaan ini berdasarkan hasil pengukuran Indeks Pengelolaan Keuangan Daerah Tahun Anggaran 2023, dengan nilai 88,59 dan predikat A.

Penghargaan bergengsi tersebut diserahkan langsung oleh Menteri Dalam Negeri melalui Kepala Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri (BSKDN), Dr. Yusharto Huntoyungo, M.Pd, kepada Pj Sekretaris Daerah Kota Medan, Topan Obaja Putra Ginting, di Command Center BSKDN, Jakarta, Senin (16/12/2024).

Keberhasilan ini juga menjadi motivasi bagi Pemerintah Kota Medan untuk terus meningkatkan kinerja di berbagai sektor. Dengan pengelolaan keuangan yang optimal, diharapkan kesejahteraan masyarakat dan kualitas pelayanan publik di Kota Medan dapat terus berkembang.

Penghargaan ini menegaskan posisi Kota Medan sebagai salah satu daerah dengan tata kelola keuangan terbaik di Indonesia, sekaligus mencerminkan kemampuan pemerintah daerah dalam mengoptimalkan sumber daya fiskal untuk mendukung pembangunan.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Wali Kota Medan dan Wakil Wali Kota Bahas Keamanan

Wali Kota Medan dan Wakil Wali Kota Bahas Keamanan

Wali Kota Bobby Nasution Resmikan Gedung Warenhuis dalam Event Warenhuis Fest 2025

Wali Kota Bobby Nasution Resmikan Gedung Warenhuis dalam Event Warenhuis Fest 2025

Revitalisasi Pasar Simalingkar Resmi Diluncurkan, Wali Kota Medan Apresiasi Kolaborasi Pemerintah dan Swasta

Revitalisasi Pasar Simalingkar Resmi Diluncurkan, Wali Kota Medan Apresiasi Kolaborasi Pemerintah dan Swasta

Ridha-Rani Kalah di MK, Rico Waas-Zakiyuddin Sah Jadi Walikota Medan

Ridha-Rani Kalah di MK, Rico Waas-Zakiyuddin Sah Jadi Walikota Medan

Bobby Nasution diwakili Pj Sekda pada Pelantikan Ketua DPRD Sumut

Bobby Nasution diwakili Pj Sekda pada Pelantikan Ketua DPRD Sumut

Pemko Medan Optimis Penerimaan Opsen PKB dan BBNKB Meningkat di 2025

Pemko Medan Optimis Penerimaan Opsen PKB dan BBNKB Meningkat di 2025

Komentar
Berita Terbaru