Aswin Parinduri Desak PLN Ganti Kabel Listrik Antisipasi Kebakaran di Madina

Kitakini.news -Ketua Fraksi Partai Golkar Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Sumatera Utara (DPRD Sumut), Aswin Parinduri mendesak PT PLN (Persero) khususnya Unit Induk Distribusi (UID) Sumatera Utara, agar mengganti kabel rumah masyarakat yang dinilai sudah tak layak digunakan lagi.
Baca Juga:
Hal ini perlu dilakukan guna mengantisipasi berbagai insiden, termasuk kebakaran yang terjadi di Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Senin (23/12/2024).
"Kita minta kabel-kabel yang sudah lapuk dan tak layak dipakai segera diganti untuk mencegah korslet yang bisa menyebabkan kebakaran," ujar Aswin kepada wartawan di Medan baru-baru ini.
Hal ini disampaikan Wakil Rakyat Anggota Dapil Sumut VII meliputi kawasan Tabagsel ini, merespon pasca kebakaran di Desa Tambangan Tonga, Kecamatan Tambangan, sekira pukul 00.30 WIB.
Akibat musibah ini, dilaporkan sebanyak 20 rumah warga disana dan penyebab kebakaran itu masih dalam penyelidikan pihak Kepolisian.
Menyikapi hal itu, Aswin mengungkapkan keprihatinannya dan berharap pemerintah ikut memberi bantuan kepada masyarakat yang terdampak musibah itu.
Berkaitan dengan langkah antisipasi, politisi Partai Golkar ini berharap kepada instansi terkait, khususnya PLN untuk mencermati dan mengantisipasi agar insiden serupa tidak terulang lagi.
Aswin juga mendesak PLN Panyabungan Unit Induk Distribusi (UID) untuk segera mengganti rangkaian kabel yang sudah tua dan lapuk, yang tidak layak lagi dipakai.
Selain itu, pihaknya meragukan peningkatan daya listrik dari 450 VA ke 900 VA tidak seimbang lagi daya yang dihantar jaringan-jaringan yang lama (Lapuk) itu ke rumah warga.
Menurutnya, jaringan kabel listrik yang tua dapat membahayakan keamanan sistem kelistrikan di rumah. Kabel listrik yang tua dan rusak dapat menyebabkan kebakaran listrik, yang menjadi salah satu penyebab kebakaran rumah.
Karenanya, Aswin mendesak PLN bergerak cepat melakukan perbaikan dan penggantian kabel listrik, guna memberikan kenyamanan dan ketenangan masyarakat. (**)

Oknum Polri dan Dua Anaknya Terlibat Kasus Penganiayaan di Madina, Berkas Diserahkan ke Jaksa

Kejaksaan Tinggi Kepulauan Riau Gencar Sosialisasi Bahaya Narkoba dan Anti-Bullying di Kalangan Pelajar

Mahasiswa UINSU Unjuk Rasa di DPRD Sumut Tuntut Efisiensi Anggaran dan Pengesahan RUU Masyarakat Adat

Kebakaran Landa Tempat Pembuangan Akhir Sampah di Medan Marelan, Asap Tebal Ganggu Warga

Puluhan Massa Gelar Aksi di DPRD Sumut, Tuntut Penegakan Hukum Kasus Penipuan Casis TNI AD
