Senin, 10 Maret 2025

Kades Liang Pematang Ditemukan Tewas Setelah Lima Hari Hilang Misterius di Sungai Lau Luhung

Redaksi - Rabu, 05 Maret 2025 05:21 WIB
Kades Liang Pematang Ditemukan Tewas Setelah Lima Hari Hilang Misterius di Sungai Lau Luhung
Ting
Jembatan yang diperkirakan titik terakhir Bahagia Tarigan, Kepala Desa Liang Pematang sebelum berpisah dengan sesama rekan Kepala Desa usai rapat di Kantor Camat STM Hulu.

Kitakini.com - Bahagia Tarigan, Kepala Desa Liang Pematang, yang telah hilang misterius sejak Selasa (25/2/2025), ditemukan tewas di aliran Sungai Lau Luhung, Kecamatan STM Hulu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, pada Minggu (2/3/2025) sore.

Baca Juga:

Jasad korban ditemukan oleh Tim SAR gabungan yang tengah melakukan pencarian di sungai tersebut.

Kapolresta Deli Serdang, Kombes Pol Raphael Sandhy Cahya, mengungkapkan bahwa jenazah Bahagia ditemukan sekitar satu kilometer dari jembatan Lau Luhung. Namun, pihak kepolisian belum dapat mengungkapkan secara rinci penyebab kematian korban. Proses evakuasi masih berlangsung.

Sebelumnya, keluarga dan rekan-rekan kepala desa menyebutkan bahwa Bahagia dalam kondisi depresi setelah ditinggal meninggal istrinya pada Juni 2024. Hal ini menjadi salah satu faktor yang diduga mempengaruhi kondisi mentalnya sebelum dilaporkan hilang.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru