Selasa, 11 Maret 2025

Kampanye Akbar Calon Gubernur Sumut Bobby-Surya Dihadiri Ribuan Massa

Azzaren - Sabtu, 23 November 2024 23:45 WIB
Kampanye Akbar Calon Gubernur Sumut Bobby-Surya Dihadiri Ribuan Massa
Teks foto : Kampanye akbar Bobby-Surya di Lapangan Astaka, Medan. (Azzareen)

Kitakini.news - Pasangan Calon Gubernur Sumatera Utara nomor urut 1, Bobby Nasution dan Surya menutup masa kampanye dengan menggelar kampanye akbar sebelum masa tenang dimulai Minggu, 24 November 2024.

Baca Juga:

Kampanye akbar Bobby-Surya ini dilaksanakan di Lapangan Astaka Kota Medan dan dihadiri oleh ribuan massa pendukung, simpatisan dan simpul relawan.

Dari pantauan di lapangan, massa sudah berkumpul sejak pukul 11 siang dengan membawa atribut kampanye dan simbol partai.

Kampanye akbar ini juga diisi dengan pergelaran hiburan rakyat yang menampilkan artis dari Kota Jakarta untuk menghibur seluruh massa yang hadir, diantaranya Mulan Jameela, Samsons dan Vicky Sianipar.

Selain hiburan rakyat, banyak UMKM yang juga yang dihadirkan dalam pergelaran kampanye akbar Bobby Nasution-Surya ini.

Kedatangan pasangan calon Gubernur Sumut nomor urut 1, Bobby Nasution dan surya ini disambut antusias disertai sorak sorai dari massa yang hadir.

Dalam orasi politiknya mengucapkan terimakasih kepada semua pendukung dan relawan yang telah bekerja keras selama masa kampanye.

"Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh partai politik pendukung, pimpinan partai politik yang mendampingi dan mendukung kami. Kepada simpatisan yang tidak bosan-bosannya mendukung kami, turun ke daerah-daerah. Oleh karena itu izinkan kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya, terimakasih atas perjuangannya kurang lebih 2 bulan ini untuk sama-sama memperjuangkan pasangan Bobby-Surya untuk menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara," ucap Bobby.

Bobby berjanji akan membuat Provinsi Sumatera Utara menjadi provinsi yang lebih maju dan menjadikan masyarakatnya sebagai prioritas utama dalam pembangunan.

"Kita ingin kedepannya Sumatera Utara menjadi Sumatera Utara yang riang gembira, Sumatera yang penuh dengan keberkahan, Sumatera Utara yang harus bisa menjadikan masyarakatnya menjadi prioritas utama dalam pembangunan," pungkasnya.

Selain itu Bobby juga meminta maaf jika selama masa kampanye melakukan sosialisasi ke daerah-daerah dan kampanye akbar kali ini menyebabkan kemacetan.

Kampanye akbar Bobby-Surya juga menampilkan peragaan simulasi pencoblosan pada pilkada 27 November nanti.

Kampanye akbar Bobby-Surya juga dihadiri oleh sejumlah petinggi partai koalisi, seperti ketua DPD Partai Golkar Sumatera Utara Musa Rajekshah atau yang akrab dipanggil Ijeck, Ketua DPD Partai Gerindra Sumut Ade Jona.

Hadir pula calon wali kota dan Wakil Wali Kota Medan nomor urut satu, Rico Waas dan Zakiyuddin Harahap mendampingi Bobby Nasution dan Surya.

Sementara itu, pasangan Calon Gubernur Sumatera Utara Nomor Urut 2, Edy Rahmayadi dan Hasan Basri Sagala telah melakukan kampanye akbarnya pada tanggal 19 November lalu di Tapanuli Selatan, Sumatera Utara.

Di sana Edy menyatakan terharu melihat semua simpatisan setia mendukungnya maju menjadi Gubernur Sumatera Utara.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: M Iqbal
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Hari Bela Negara, Pemprov Sumut Gelar Senam Bersama ASN

Hari Bela Negara, Pemprov Sumut Gelar Senam Bersama ASN

Gugat Hasil Pilgub Sumut, Edy-Hasan Sebut Dugaan Keterlibatan 'Partai Coklat'

Gugat Hasil Pilgub Sumut, Edy-Hasan Sebut Dugaan Keterlibatan 'Partai Coklat'

Bobby Nasution Ikuti Hasil Pilkada, Berencana Rangkul Edy-Hasan untuk Sumut

Bobby Nasution Ikuti Hasil Pilkada, Berencana Rangkul Edy-Hasan untuk Sumut

Begini Harapan Transformasi Pemprov Sumut di Tangan Bobby Nasution

Begini Harapan Transformasi Pemprov Sumut di Tangan Bobby Nasution

Relawan Boby Lovers Ucapkan Selamat atas Hasil Suara Sementara di Pilgub Sumut

Relawan Boby Lovers Ucapkan Selamat atas Hasil Suara Sementara di Pilgub Sumut

Unggul di Hitung Cepat, Jubir Tim Bobby-Surya Ucapkan Terimakasih ke Masyarakat

Unggul di Hitung Cepat, Jubir Tim Bobby-Surya Ucapkan Terimakasih ke Masyarakat

Komentar
Berita Terbaru